RAKERPIM IMM FAI Averroes UMSIDA, Demi Terwujudnya IMM Averroes yang Progresif

RAKERPIM IMM FAI Averroes UMSIDA, Demi Terwujudnya IMM Averroes yang Progresif
Dok. Rapat Kerja Pimpinan IMM Averroes 23/24

Sidoarjo, IMM Averroes - Sabtu, 16 Maret 2024, PK IMM Averroes (FAI) UMSIDA melaksanakan Rapat Kerja Pimpinan (RAKERPIM) dan dibarengi dengan kegiatan buka puasa bersama. Rapat diadakan di Gedung Dakwah Muhammadiyah, tepatnya di kampus 1 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.

Diadakannya agenda RAKERPIM ini bertujuan untuk mengevaluasi program-program kerja IMM Averroes yang lalu serta membentuk program-program kerja Pimpinan Komisariat Averroes yang akan dilaksanakan satu periode ke depan.

Agar rapat berjalan dengan lancar dan efektif, sebelum diadakannya RAKERPIM seluruh bidang diwajibkan untuk mendiskusikan program kerjanya dan mempersiapkan powerpoint yang akan digunakan nanti saat presentasi RAKERPIM berlangsung.

Ketua umum IMM Averroes, Muhammad masy'al D menyampaikan bahwa kita harus saling mendukung dan berusaha untuk mewujudkan IMM Averroes yang progresif.

"Perjalanan satu periode ini kita gunakan untuk mengupayakan segala keinginan dan saling mendukung antar bidang demi terwujudnya IMM AVERROES yang progresif" ujarnya.

Saat RAKERPIM berlangsung, semua anggota bidang mempresentasikan hasil diskusinya berupa program kerja, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan masukan agar program kerja didiskusikan bersama-sama dan dapat berjalan dengan maksimal.

"Dalam RAKERPIM kali ini kekompakan dan semangat dalam membahas program kerja sangat membara" tutupnya.

Setelah serangkaian agenda RAKERPIM selesai, kegiatan dilanjut dengan buka puasa bersama yang diharapkan untuk menjaga silaturrahmi semakin terjaga di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini.

Penulis: RPK IMM Averroes

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال